Minggu, 06 Maret 2016

Tips Cara Membuat Rambut Badai alami

Tips Cara Membuat Rambut Badai alami – Telah banyak pertanyaan dari para wanita terutama bagi remaja. Bagaimana caranya agar rambut menjadi lebih lembut serta halus dan bagaimana caranya agar rambut menjadi lebih sehat serta tidak bercabang. Masalah ini telah biasa dihadapi oleh banyak wanita bahkan oleh semua orang. Semua wanita tentunya menginginkan rambut yang berkilau. Kalau kata Syahrini rambut indah ‘Badai’. Meskipun mendapatkan rambut yang cantik serta berkilau tidaklah mudah, namun tidak berarti tidak terdapat cara mengurangi serta mengatasi kerusakan pada rambut tersebut. Lalu, bagaimana sih cara membuat rambut badai dengan alami sehingga rambut terawat lebih mudah dan sederhana.

agar rambut menjadi badai
Perlu anda ingat untuk menjadikan rambut yang indah bukanlah hal yang mustahil seperti habis keluar dari salon. Tentunya cara membuat rambut badai alami dapat dilakukan dengan mudah berdasarkan langkah berikut ini.
  1. Ujung rambut yang memiliki masalah sebaiknya potonglah. Kemudian lakukanlah memotong rambut yang diujung dengan rutin kira-kira setiap 3 hingga 6 minggu sekali.
  2. Minyak zaitun dipercaya memudahkan rambut menjadi lebih kuat, dapat mengurangi rontok pada rambut, menghilangkan ketombe, serta dapat membuat rambut menjadi lebih lembut serta bersinar. Oleskanlah minyak zaitun pada kulit kepala sambil di pijat dengan lembut selama 10 menit, tutuplah kepala dengan menggunakan handuk yang telah di celupkan pada air yang hangat selama 20 menit kemudian keramaslah.
  3. Dapat di tambahkan dengan minyak zaitun sebanyak 1 sendok saja yang dicampur pada shampo dan conditioner, kemudian madu tambahkan sedikit saja pada conditioner. Madu ini di percaya lebih mudah untuk menghaluskan serta melembutkan pada rambut.
  4. Gunakanlah masker rambut kira-kira 1 atau 2 mingu sekali.
  5. Pakailah shampo secukupnya saja jangan terlalu banyak. Karena orang yang beranggapan bahwa banyak busa ciri dari rambut yang telah bersih. Padahal itu adalah pernyataan yang salah.
  6. Oleskanlah vitamin pada rambut terutama pada ujung rambut.
  7. Kurangilah pemakaian alat-alat elektronik pada rambut karena akan membuat rambut rusak dan hanya melembutkan sementara saja.
Itulah cara membuat rambut badai alami, menjadi lebih lembut dan berkilau seakan-akan seperti badai yang menerpa.. buatlah rambut menjadi lebih sehat dan berkilau.


rambut badai 

Sumber: http://www.gayarambutterbaru.com/tips-cara-membuat-rambut-badai-alami/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar